--> Skip to main content

Bisnis Makanan Laris Manis Saat Lebaran

INFOPOJOK.WEB.ID Bisnis Makanan Laris Manis Saat Lebaran-Lebaran merupakan momen yang paling ditunggu-tunggu umat Islam diseluruh dunia termasuk Indonesia.Setelah sebelumnya telah menjalankan ibadah puasa selama 30 hari lamanya tiba saatnya untuk merayakan hari kemenangan.


Lebaran di Indonesia bisa dikatakan cukup unik karena masyarakatnya merayakan lebaran dengan berbagai tradisi seperti mengenakan baju baru,memberikan uang angpau,Ziarah kubur,Silaturahmi keliling,membuat hidangan khusus lebaran,Mudik kekampung halaman dan masih banyak lagi.

Dalam menyambut lebaran masyarakat tak segan-segan mengeluarkan uang lebih untuk merayakannya itulah mengapa diIndonesia dikenal uang THR(Tunjangan Hari Raya) sehingga tekesan konsumtif.Wajar saja jika kemudian beberapa bisnis ikut kecipratan rezeki dagangan mereka laris manis diburu pembeli saat lebaran.Meskipun bersifat Musiman namun omsetnya lumayan menggiurkan.

Baca juga :
Lalu sebenarnya Bisnis makanan apa sajakah yang laris manis saat lebaran? Hal ini patut diketahui khususnya bagi mereka yang ingin meraih untung disaat musim lebaran.Peluang Bisnis Makanan berikut Ini layak untuk anda pertimbangkan.

Bisnis Makanan Laris Manis Saat Lebaran


1.Bisnis Bakso

Setelah sibuk bersilaturahmi saat lebaran,kuliner yang satu ini cocok sekali untuk dijadikan santapan apalagi ditambah rasa pedas sambalnya terasa menyegarkan.Itulah mengapa gerai-gerai bakso terutama yang mangkal selalu diserbu pembeli terutama pada Hari H lebaran hingga H+7.

Bisa dibilang musim mudik lebaran merupakan masa panen pembeli.Penjual bakso tidak hanya untung dari menjual bakso tapi dari minuman ringannya juga ikut laris.Apalagi saat lebaran sebagian besar pegawai dan karyawan libur kerja dan mendapatkan uang THR membuat mereka tak sayang-sayang untuk mengeluarkan uang untuk berburu kuliner seprti Bakso ini.

Kendala terbesar bisnis ini adalah saat musim lebaran harga bahan bakunya khususnya daging sapi naik tinggi sehingga harus pandai-pandai menentukan harga jangan sampai lebih mahal dibandingkan penjual bakso lainnya.

2.Bisnis Kue Kering

Merayakan lebaran tak lengkap rasanya tanpa kehadiran kue-kue lebaran disamping untuk kebutuhan sendiri juga digunakan untuk menyambut tamu yang datang.Wajar saja jika saat musim lebaran bisnis kue kering seperti Nastar,Putri salju,kue kacang dan lain-lain laris manis diserbu pembeli.Jika anda pintar membuat kue,bisnis makanan kue kering cocok sekali untuk anda.

Target pasarnya bisa masyarakat sekitar atau jika ada mau pasarnya bisa lebih luas lagi misalnya luar kota.Apalagi sekarang ada sosial media seperti facebook anda bisa menawarkannya disana.Jika kue buatan anda enak bukan tidak mungkin tahun depannya memesan lagi.

3.Bisnis Oleh-oleh Lebaran

Setiap musim lebaran tak pernah sepi dari tradisi mudik kekampung halaman bahkan tiap tahun semakin meningkat jumlah pemudik.Bagi pemudik tak lengkap rasanya jika balik lagi ketempat perantaun(Arus Balik) tidak membawa oleh-oleh untuk tetangga atau teman kerja.

Situasi ini tentu menjadi berkah tersendiri bagi bisnis oleh-oleh lebaran karena oleh-oleh khas daerah banyak diburu warga dimana tiap-tiap daerah memiliki makanan khas sendiri-sendiri.Misalnya saja didaerah Brebes banyak penjual oleh-oleh disepanjang jalan Pantura yang menjual telor asin.

4.Warkop Dadakan

Beberapa tahun terakhir marak pemudik yang menggunakan motor roda dua bahkan meskipun pemerintah menghimbau pemudik untuk menggunakan angkutan umum namun minat pemudik sepeda motor tak pernah surut.

Kondisi ini dimanfaatkan sebagian orang dijalur-jalur yang dilalui pemuda untuk membuka bisnis Warkop dadakan/Rest area.Barang yang dijual relatif sederhana seperti minuman seduh,minuman botol atau mie seduh bahkan ada pula yang menyediakan WC Umum.

Keberadaan warkop dadakan ini tentu cukup membantu para pemudik karena memang butuh istirahat agar staminanya pulih setelah perjalanan yang jauh.

Demikianlah informasi seputar Bisnis Makanan Laris Manis Saat Lebaran Semoga bisa menginspirasi anda.Terima Kasih Atas Kunjungannya.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar